Cilegon, 19 Juli 2025 — Sebanyak 70 pegiat literasi dari berbagai komunitas di Kota Cilegon berkumpul dalam kegiatan Pembinaan Komunitas Penggerak Literasi dalam Rangka Pemberdayaan Komunitas Literasi yang diselenggarakan oleh Kantor Bahasa Provinsi Banten. Kegiatan berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat hingga Minggu, 18–20 Juli 2025, dan bertempat di Graha Sucofindo, Kota Cilegon. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas manajerial komunitas literasi, khususnya dalam hal perencanaan, pelaporan, dan pengelolaan program berbasis literasi. Para peserta mendapatkan pembekalan mengenai penyusunan profil komunitas, perancangan program inovatif, pembuatan proposal kegiatan, penyusunan Rancangan Anggaran Biaya (RAB), serta pelaporan keuangan.
Menghadirkan narasumber dari kalangan pegiat literasi nasional dan daerah, kegiatan ini menjadi ajang berbagi praktik baik dan memperkuat jejaring antarkomunitas. Di antara narasumber yang hadir adalah Gol A Gong, Apep Saepudin, Yudy Hartanto, Virginia Veryastuti, Nero Taupik Abdillah, dan Lailatul Maulidiya Rahman. Dengan pengalaman panjang mereka di dunia literasi, para narasumber memberikan wawasan serta inspirasi dalam mengelola komunitas secara berkelanjutan dan berdampak.
Acara ini dibuka oleh Sehabudin, S.E., Ketua Tim Administrasi Kantor Bahasa Provinsi Banten. Sehabudin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen lembaga untuk mendukung tumbuhnya ekosistem literasi yang kuat di daerah. “Literasi bukan hanya soal membaca dan menulis, tapi juga soal keberdayaan. Dengan kapasitas yang memadai, komunitas bisa menjadi motor penggerak perubahan sosial melalui kegiatan literasi,” ujarnya.
Sebagai tindak lanjut, tim kerja literasi Kantor Bahasa Provinsi Banten akan melakukan pendampingan secara daring kepada komunitas peserta, guna memastikan implementasi hasil pembinaan di lapangan berjalan efektif. Dengan semangat kolaborasi dan pemberdayaan, kegiatan ini diharapkan menjadi titik tolak bagi munculnya program-program literasi kreatif dan berkelanjutan di Kota Cilegon dan sekitarnya.

 
                    