Kota Serang, 10—18 Oktober 2025 — Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa dan Sastra Tahun 2025, Kantor Bahasa Provinsi Banten menyelenggarakan rangkaian kegiatan bertajuk Gebyar Bulan Bahasa dan Sastra 2025 dengan mengusung tema “Bahasa Indonesia Berdaulat, Indonesia Maju.” Kegiatan ini diselenggarakan sepanjang bulan Oktober di berbagai lokasi di wilayah Provinsi Banten dan sekitarnya.

Gebyar Bulan Bahasa dan Sastra merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan terhadap bahasa dan sastra Indonesia sekaligus memperkuat fungsi bahasa Indonesia sebagai jati diri, kebanggaan, dan alat pemersatu bangsa. Tahun ini, kegiatan dikemas dalam berbagai bentuk acara yang melibatkan masyarakat, pelajar, guru, pegiat literasi, hingga komunitas seni.

Rangkaian kegiatan diawali dengan Gelar Wicara Toponimi Sasaka Cibanten yang dilaksanakan di Pendopo Gedung Juang Kota Serang pada Sabtu, 11 Oktober 2025, pukul 08.00–10.00. Kegiatan ini mengangkat pembahasan tentang asal-usul nama tempat di wilayah Banten sebagai upaya melestarikan kearifan lokal dan memperkuat identitas kebahasaan daerah.

Selanjutnya, kegiatan Gelar Wicara dan Lokakarya Semesta Buku digelar di Lotte Mart Bintaro pada Jumat–Minggu, 10–12 Oktober 2025, pukul 08.00–15.00. Kegiatan ini menjadi ajang bertemunya penulis, penerbit, dan masyarakat pembaca dalam berbagi wawasan seputar dunia literasi, penerbitan, serta peran buku dalam membangun peradaban.

Masih dalam rangkaian yang sama, Perpustakaan Gedung Juang Kota Serang menjadi lokasi pelaksanaan dua kegiatan menarik, yakni Mendongeng Cerita Anak Dwibahasa dan Simulasi UKBI (Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia) pada Sabtu–Minggu, 11–12 Oktober 2025. Kegiatan Mendongeng Cerita Anak Dwibahasa berlangsung pukul 13.00–15.00 dengan tujuan menumbuhkan minat baca serta kemampuan berbahasa anak melalui penyampaian cerita dalam dua bahasa secara interaktif. Adapun Simulasi UKBI dilaksanakan pukul 10.00–15.00 untuk memperkenalkan format dan mekanisme pelaksanaan UKBI kepada masyarakat sebagai sarana mengukur kemahiran berbahasa Indonesia.

Kemudian, pada Selasa, 14 Oktober 2025, Kantor Bahasa Provinsi Banten menyelenggarakan Siniar Menjaga Kedaulatan Bahasa Negara bekerja sama dengan Tribun Banten melalui kanal YouTube pukul 14.00–15.00. Siniar ini menghadirkan narasumber yang membahas pentingnya menjaga kedaulatan bahasa Indonesia di tengah tantangan globalisasi serta upaya mempertahankan posisi bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan dan kebanggaan nasional.

Sebagai penutup, rangkaian kegiatan Gebyar Bulan Bahasa dan Sastra 2025 akan ditutup dengan Pertunjukan Alih Wahana Babad Banten yang dilaksanakan di Bale Budaya Pandeglang pada Sabtu, 18 Oktober 2025, pukul 19.00–22.00. Kegiatan ini menampilkan transformasi kisah sejarah Babad Banten ke dalam bentuk pertunjukan seni yang kreatif sebagai bentuk pelestarian budaya lokal dan penguatan karakter kebangsaan melalui karya seni.

Melalui pelaksanaan Gebyar Bulan Bahasa dan Sastra 2025, Kantor Bahasa Provinsi Banten mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus mencintai, menggunakan, dan mengutamakan bahasa Indonesia dalam berbagai ranah kehidupan. Bahasa Indonesia yang berdaulat adalah cermin bangsa yang maju, mandiri, dan berbudaya.

Tinggalkan Balasan